Polsek Maluk turunkan anggota Antisipasi kemacetan lalulintas di titik rawan saat ngabuburit

    Polsek Maluk turunkan anggota Antisipasi kemacetan lalulintas di titik rawan saat ngabuburit

    Sumbawa Barat NTB - Kecamatan Maluk merupakan salah satu daerah kawasan industri pertambangan emas di Indonesia yang tentu berdampak adanya kepadatan penduduk maupun padatnya arus lalulintas.

    Untuk mengantisipasi kemacetan lalu lintas terutama pada bulan ramadhan saat ngabuburit Kapolsek Maluk Kompol Tohir, SH menurunkan personil untuk mengurai padatnya arus lalulintas terutama sore menjelang buka puasa masyarakat berburu takjil yang bersamaan dengan sejumlah karyawan perusahaan pulang kerja, jelas Kapolres Sumbawa Barat AKBP Zulkarnain melalui Kasi Humas AKP Zainal Abidin, S.H kepada awak media.

    " Mobilisasi kendaraan baik roda dua maupun roda empat di wilayah Kecamatan Maluk terutama di senja hari sangat padat, masyarakat yang pulang kerja maupun yang belanja rakjil melewati jalan utama Kecamatan Maluk, untuk itu Polsek Maluk menurunkan beberapa anggota di titik rawan kemacetan guna mengatur lalulintas agar potensi gangguan kamtibmas bisa dicegah, " ujar AKP Zainal 

    Kasi humas menegaskan dalam kegiatan ini merupakan tugas bagi kita untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadhan ini, dimana umat Islam melakukan ibadah puasa ramadhan dan sholat tarawih berjamaah di tempat tempat ibadah yang harus kira beri pelayanan agar masyarakat merasa aman dan nyaman.

    "Kami juga menghimbau kepada seluruh masyarakat agar bersama - sama pentingnya memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terutama dalam bulan suci ramadhan, yang merupakan bulan penuh berkah dan ampunan, " tutup Kasi Humas.(Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Berikan Keamanan Masyarakat, Polsek Poto...

    Artikel Berikutnya

    Jelang Idul Fitri, Polsek Seteluk Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Plt. Kasi Humas Polresta Mataram Ikuti Bimtek yang Diselenggarakan Divisi Humas Polri di Lingkup Polda NTB
    Kapolresta Mataram Sambang Duka ke Rumah Duka Aipda Ali Imran, Wujud Kepedulian Keluarga Besar Polri

    Ikuti Kami